Selasa, 02 Juli 2013

Abstrak Penelitian !

Abstrak Penelitian


Penelitian yang berjudul “Penerapan penggunaan media Aurora 3D Presentation terhadap hasil belajar siswa pada materi pembuatan grafik program pengolahan angka kelas XI di MAN Ketapang.”. Bertujuan untuk mendepskripsikan (1) apakah terdapat perbedaan hasil belajar siswa pada aspek pengetahuan tentang pembuatan grafik pengolahan angka antara siswa MAN Ketapang yang menggunakan pembelajaran melaluo media Aurora 3D Presentation dengan siswa MAN Ketapang kelas XI yang tanpa menggunakan Aurora 3D Presentation, (2) apakah terdapat perbedaan hasil belajar siswa pada aspek pemahaman tentang pembuatan grafik pengolahan angka antara siswa MAN Ketapang yang menggunakan pembelajaran melaluo media Aurora 3D Presentation dengan siswa MAN Ketapang kelas XI yang tanpa menggunakan Aurora 3D Presentation, (3) apakah terdapat perbedaan hasil belajar siswa pada aspek penerapan tentang pembuatan grafik pengolahan angka antara siswa MAN Ketapang yang menggunakan pembelajaran melaluo media Aurora 3D Presentation dengan siswa MAN Ketapang kelas XI yang tanpa menggunakan Aurora 3D Presentation. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan desain kelompok control pretest-postest (the pretest-posttest control group design). Instrumen penelitian berupa pengukuran, tes tes esay dengan 6 soal. Setelah melaksanakan pembelajaran pada kelas eksperimen peneliti memberikan soal post-test untuk mengukur hasil belajar siswa dalam pembelajaran dengan menggunakan Aurora 3D Presentation. Populasi untuk penelitian adalah siswa kelas XI dan Kelas yang dijadikan sebagai sampel penelitian yaitu kelas XI-IPS 1 sebagai kelas kontrol dan XI-IPS 2 sebagai kelas eksperimen. Analisis data untuk pengujian hasil penelitian mengunakan uji normalitas, uji homogenitas dan uji t untuk mengetahui hasil belajar siswa ketika menggunakan Aurora 3D Presentation terhadap pembelajaran. Pembelajaran dengan menggunakan Aurora 3d Presentation memberikan pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan kemampuan hasil belajar siswa pada mata pelajaran TIK. Hal ini terlihat pada hasil analisis perolehan rata-rata nilai postes pada kedua kelompok yaitu pada kelompok eksperimen mempunyai rata-rata nilai postes sebesar 18,63 sedangkan kelompok kontrol mempunyai rata-rata nilai postes sebesar 17,05  dengan nilai data gain ternormalisasi kurang dari 0,05 (α) maka H0 ditolak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

APLIKASI TOKO PENJUALAN SISTEM CLIENT-SERVER GRATIS 


banyak Komputer dengan Satu Server , bisa Jarak jauh dari jakarta - pontianak